SAR JUARA : Persiapan diri untuk menolong sesama


Search And Rescue (SAR) adalah usaha dan kegiatan mencari, menolong, dan menyelamatkan jiwa manusia yang hilang atau dikhawatirkan hilang atau menghadapi bahaya dalam musibah yang timbul karena faktor manusia maupun alam.

Dalam rangka pembinaan dini pada siswa untuk memiliki pengetahuan dan kesiapan jika terjadi bencana, Rabu, 7 Februari 2024 SD Juara Semarang mengadakan kegiatan Pelatihan Tim Khusus SAR untuk pertama kali. Delapan anggota yang hadir dari 12 anggota keseluruhan, mengikuti pelatihan dengan penuh semangat. 

Adapun materinya diantaranya adalah pengenalan SAR, Sejarah SAR, macam-macam bencana, langkah-langkah penyelamatan, dan teknik penyelamatan.

Tim yang digawangi oleh Mochamad Hikaru Kenichi ini sangat antusias dalam mengikuti pelatihan. Berbagai macam pertanyaan menunjukkan semangat dan antusianya seluruh tim. Sebagai puncak kegiatan yang sangat seru adalah mempraktikan salah satu Teknik penyelamatan yang dilakukan dengan cara berkelompok. 

Kegiatan pun diakhiri dengan refleksi, evaluasi dan penyampaian pesan supaya tetap menjaga keamanan dalam setiap latihan.

Kontributor : Widya Rakhma Nurlita 

#SDJuaraSemarang #PPDBSekolahJuara #anakceriafoundation #SekolahTerbaik #SekolahAlQuran #PendidikanKarakter #SekolahFavorit 

 




0 Komentar